HEADLINE NEWS

Kategori

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila, Wakapolda Sumut Bacakan Amanat Presiden RI Ir. Joko Widodo


Medan, (SPN) Wakapolda Sumatera Utara Brigjen Pol. Drs. Agus Andrianto,SH bertindak selaku Inspektur Upacara dalam upacara peringatan Hari Lahir Pancasila bertempat di Lapangan KS Tubun Mapolda Sumut, Jumat (01/06/18) pukul 08.00 Wib.
Upacara ini dihadiri oleh Irwasda Polda Sumut, para PJU Polda Sumut, dan seluruh personil dari setiap satuan kerja di Polda Sumatera utara, dan PNS Polda Sumatera Utara.
Pada kesempatan tersebut, Wakapolda Sumut membacakan  amanat dari Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo. Dalam amanatnya, Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa selama 73 tahun Pancasila sudah bertahan dan tumbuh menjadi bintang pemandu bangsa Indonesia ditengah deru ombak ideologi-ideologi lain yang berusaha menggesernya.
“Sebagai bangsa yang majemuk, semangat persatuan merupakan pilar utama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Bersatu dalam upaya untuk menjadi bangsa yang kuat, bangsa yang besar dan bangsa pemimpin,” ucap Wakapolda Sumut.

Melalui peringatan Hari Lahir Pancasila di setiap tanggal 1 Juni ini harus dimanfaatkan sebagai momen pengingat, momen pemacu, dan momen aktualisasi nilai-nilai Pancasila. Saatnya seluruh rakyat Indonesia berbagi pengalaman dalam mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila untuk ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.
Presiden Joko Widodo turut mengajak para ulama, tokoh agama, para guru dan ustad, para politisi dan jajaran aparat pemerintahan, TNI-Polri serta seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Semangat bersatu, berbagi dan berprestasi akan meneguhkan derap langkah kita dalam membawa Indonesia menuju negara yang maju dan jaya. (Ami)

Previous
« Prev Post

Contact Form

Name

Email *

Message *