HEADLINE NEWS

Kategori

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Dari Relawan Jadi Pengusaha Kuliner di Kota Gunungsitoli

Sosok Dony Chef
GUNUNGSITOLI (eXpose)- Kota Gunungsitoli banyak menyimpan personal yang berpotensi cukup membanggakan bangsa,sepertihalnya dengan Dony Siregar.
Siapa yang tidak kenal dengan nama Dony Siregar yang sekarang ini bergelut diusaha bidang kuliner, Dony Siregar  orang Medan yang menetap di kota Gunungsitoli sehingga menjadikan dirinya sebagai warga Nias sampai sekarang .
Berawal dari gempa yang yang melanda pulau Aceh dan Nias pada tahun 2004 ,membawa Dony menjadi relawan kemanusiaan yang disebut NGO (Non-Governmental Organization) atau LSM dan bergabung di UNITED NATION (UN) ,IOM , HELP dan terkhir bergabung BRR .
Pasca gempa pulau  Nias menurut Dony banyak potensi yang dapat digali disini , antara lain pariwisata karena memang pulau Nias memiliki laut yang sangat indah.Sebab itu Dony mengembangkan usaha dibidang kuliner sehingga menjadikan diriya menjadi warga Gunungsitoli samapai sekarang ini.
Menurut Dony banyak kekayaan di pulau Nias,contohnya dari ikan saja bisa diolah menjadi santapan yang lezat ,seperti diolah menjadi menu bakso ikan,ikan bakar,ikan asam manis yang ditambah lada hitam supaya maknyus ujar Dony saat kepada awak media diruang kerjanya baru-baru ini.
Dony merupakan seorang pria yang dikaruniai tiga orang anak sekarang ini sudah mempunyai 2 gerai atau warung bidang  kuliner salah satunya dilokasi Pasar Ya'ahowu jalan Lagundri Gunungsitoli Nias.
Dony mempunyai cita-cita besar untuk para koki atau yang trend dibilang sebagi Chef yang ada di pulau Nias agar bersatu dalam satu wadah  dan menjalin kerjasama menjadi Mitra Pemerintah untuk memperkenalkan masakan khas daerah Nias sampai keluar daerah bahkan sampai keluar Negeri . ujar pria yang akrab disapa Dony Chef.(R-01)

Previous
« Prev Post

Contact Form

Name

Email *

Message *